KUNINGAN – Fakultas Teknologi Pangan dan Agroindustri Universitas Mataram (Fatepa Unram) memiliki komitmen kuat untuk membangun kerjasama dengan Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI). Hal ini tercermin dari dari Misi Fatepa Unram ke-1 yaitu melaksanakan proses pendidikan tinggi berstandar mutu nasional dan internasional yang berbasis riset yang kuat dalam rangka untuk menghasilkan sumber daya manusia beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berbudi pekerti luhur yang berorientasi pada keilmuan dan kewirausahaan. Oleh karena itu, Fatepa Unram mengunjungi beberapa perusahaan di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat pada Senin (20/11).
Kunjungan Fatepa Unram ini dilakukan di dua perusahaan. Selain melihat proses industri pangan yang dijalankan di kedua perusahaan, kunjungan ini juga bertujuan untuk menjajaki peluang kemitraan pelaksanaan Program MBKM Fatepa Unram. Kunjungan pertama adalah PT. Bawang Kuningan Kencana (PT. BKK). Perusahaan ini mengusahakan pengolahan bawang menjadi bawang goreng kemas yang siap konsumsi. Sejauh ini, PT. BKK hanya menjalin kerjasama usaha dengan sesama perusahaan (Business to Business/B2B). Kunjungan Fatepa Unram diterima oleh kepala administrasi PT. BKK dan direspon dengan sangat baik. PT. BKK menerima rencana kerjasama dengan Fatepa Unram untuk Program PKL MBKM.
Kunjungan dilanjutkan ke PT. Sumber Inti Pangan (PT. SIP). Perusahaan yang didirikan pada tahun 2001 ini merupakan produsen rempah-rempah dan bumbu yang berkualitas. Cakupan pemasaran PT. SIP telah merambah konsumen dalam dan luar negeri. PT. SIP memproduksi berbagai produk antara lain bumbu bubuk, bumbu minyak dan pasta, serta penyedap rasa cair dan bubuk. Bahan baku yang digunakan pun sangat beragam seperti cabai, kunyit, paprika, pala, dan cengkeh. PT. SIP berkomitmen untuk membangun rantai pasokan hulu dengan membina petani rempah-rempah dan menerapkan pendekatan perencanaan pertanian-industri yang terpadu dan berkelanjutan. Kunjungan Fatepa Unram diterima secara langsung oleh Manajer HRD dan Manajer Produksi PT. SIP. Berdasarkan komunikasi yang telah dilakukan, perusahaan sangat membuka peluang Program Magang MBKM bagi mahasiswa Fatepa Unram. (Tim Media-201123)